PEKANBARU (MEDIAMELAYU) – Hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau Car Free Day Pekanbaru kembali resmi dibuka. Dibukanya CFD kali ini di warnai dengan lokasi tambahan baru bagi para pedagang. Lokasi pedagang bertambah sampai ke area belakang BI dan area BRK.
Dari pantauan tim liputan mediamelayu.com, pedagang yang ada ditata kembali sesuai dengan jenis usaha masing-masing. Hal ini membuat para pedagang kembali mencari lokasi baru sesuai dengan jenis usahanya.
Untuk informasi, para pedagang sudah terlebih dahulu mendaftarkan diri ke kantor Dinas Perindustian dan Peradagangan kota Pekanbaru. Sejak dini hari, tim disperidag sudah mendata para pedagang yang berjualan, dengan menunjukkan surat izin berusaha di CFD sesuai barcode masing-masing. Namun demikian, Disperindag tidak lagi menentukan titik lokasi berjualan seperti sebelumnya.
Area kuliner yang ditetapkan mengeliling kantor gubernur, area pakaian disampaing Bank Indonesia dan BRK, area mainan sekitar RTH Cut Nyak Dien dan area pedagang menunggunakan kendaraan dari RTH sampai arah belakang DPMPTSP.
“Kita mendaftar dan Alhamdulillah izin nya keluar membuat kita bisa tenang berjualan. Sebelumnya ada kekhawatiran. Kami ini pedagang kuliner kecil, jadi kalau sudah membuat bahan jualan bisa sangat rugi kalau tidak dapat tempat,” kata Sri salah seorang yang sudah memulai berjualan di CFD sejak Juli 2022 lalu.Dia berharap, pemerintah bisa memperhatikan pedagang kecil ini, karena penghasilan disini sangat berarti membantu ekonomi keluarga. “Mengharapkan pendapatan suami saja dengan kondisi saat ini tidak cukup, jadi dengan berjualan sekali seminggu ini, InsyaAllah bisa membantu biaya sehari-hari,”pungkasnya. (Rayen/MM)