PEKANBARU – Bersempena dengan perayaan HUT ke-78 RI dan peringatan hari jadi ke-66 Provinsi Riau. Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) menggelar kegiatan parade Binneka Tunggal Ika, Minggu (20/8/2023).
Kegiatan yang dibuka Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar tersebut diikuti lebih dari 4000 peserta, yang terdiri dari 58 Paguyuban dan Organisasi Kemasyarakatan (Ormas).
Diantaranya, Ikatan Keluarga Indragiri Hilir, Ikatan Keluarga Kenegerian Kampar dan Sekitarnya, Persatuan Masyarakat Kabupaten Meranti, Papua Cendrawasih Nusantara, dan Puan Aspekraf.
Selain itu, terdapat pula 47 stand bazar yang menjajakan makanan dan produk kerajinan khas Riau.
Tak hanya itu, dalam iring-iringan parade tersebut terdapat pula bendera merah putih sepanjang 78 meter yang dibawa oleh Purna Paskibraka Riau.
Melihat semarak dan antusiasme masyarakat tersebut, Gubri Syamsuar mengajak masyarakat agar kerukunan dan rasa persaudaraan ini terus dijaga.
“Pesan kami jaga marwah Riau, jaga suasana persatuan dan kesatuan yang telah dijalin semua daerah ini,” ujar Gubernur Syamsuar.
Pada kesempatan itu, Syamsuar mengucapkan terima kasihnya kepada Forkopimda, FPK, Tokoh Agama dan jajaran yang kompak berusaha menjaga kedamaian dan ketentraman di Provinsi Riau ini.
“Sesuai dengan tema HUT kemerdekaan tahun ini ‘Terus Melaju Untuk Indonesia Maju’. Kalau Indonesia terus melaju, maka Riau pun juga akan begitu,” tutup Syamsuar seperti dilansir mediacenterriau. (*)